Pertemuan 4: Penilaian
Kelas
1. Apa
yang telah saya pahami?
Pada
pertemuan ini kami membahas mengenai kerangka penilaian kelas dalam matematika. Ada
beberapa hal yang saya pahami:
a. Penilaian kelas adalah proses pengumpulan dan penggunaan informasi oleh guru untuk
pemberian nilai terhadap hasil belajar siswa berdasarkan tahapan kemajuan
belajarnya sehingga didapatkan potret/profil kemampuan siswa sesuai dengan
kompetensi yang ditetapkan dalam kurikulum.
b. Penilaian
berbasis kelas dilakukan dengan tes
maupun non tes. Seperti tes tertulis
(paper and pencil test ), penilaian hasil kerja siswa
melalui kumpulan hasil kerja (karya) siswa (portofolio), penilaian produk 3
dimensi, dan penilaian unjuk kerja (performance)siswa. Penilaian non tes juga
dapat berupa observasi
c. Salah satu tugas guru dalam penilaian
kelas adalah membuat target kompetensi
untuk siswa yang berkemampuan rendah, sedang, dan tinggi.
2. Apa
yang belum saya pahami?
Berdasarkan
materi yang dibahas pada pertemuan ini, saya belum memahami kapan penilaian
kelas ini dilakukan.
3. Apa
saja usaha-usaha yang dilakukan supaya saya
paham?
Saya mencoba mencari berbagai informasi
dari berbagai sumber termasuk melalui diskusi dengan teman mengenai hal-hal
yang belum saya pahami terkait kerangka penilaian kelas dalam matematika
4. Apa
yang saya dapatkan dari teman?
Dari
berbagai sumber yang saya cari dan hasil diskusi, ternyata penilaian berbasis kelas dilaksanakan bukan hanya pada
saat proses evaluasi pembelajaran, tetapi dilaksanakan pada saat sebelum
belajar, ketika belajar, dan setelah selesainya proses pembelajaran.
Ø Pada saat sebelum belajar melakukan penilaian awal berkaitan dengan kesesuaian
pembelajaran dengan siswa, antara lain: kemampuan awal yang disyaratkan,
penguasaan terhadap materi, minat dan motivasi belajar siswa, dllnya.
Penilaian ini dilakukan melalui: pemeriksaan hasil pekerjaan rumah, secara
informal memberikan pertanyaan-pertanyaan baik menyangkut materi maupun
motivasi belajar siswa, dan mengamati respon siswa
Ø Selama proses pembelajaran, penilaian
dapat dilakukan diantaranya dengan cara menyesuaikan
pendekatan pembelajaran sesuai temuan pada penilaian awal, memantau kegiatan
belajar siswa, pada saat mereka memperhatikan penjelasan guru, membaca,
bekerjasama dengan teman lainnya, mengerjakan tugas-tugas, memecahkan masalah,
dan kegiatan lainnya.
Ø Setelah proses pembelajaran selesai, penilaian dapat
dilakukan diantaranya dengan cara memberikan kesempatan pada siswa untuk
melakukan penilaian diri, mencakup kemajuan belajar, kesulitan, bantuan
yang diperlukan untuk menguasai pelajaran, dan saran-saran lainnya serta emberikan
tugas terstruktur kepada siswa, dapat berupa pekerjaan rumah, tugas
proyek, dan tugas lain yang sistematis dan terkait erat dengan substansi
pelajaran.
5. Apa
yang saya berikan kepada teman?
Melalui
diskusi dengan salah seorang teman, ia bertanya penilaian kelas seperti ini pantasnya di kurikulum yang
bagaimana? Jawaban
saya adalah penilaian kelas cocok digunakan untuk semua kurikulum, termasuk
kurikulum 2013. Tinggal bagaimana cara guru merancang penilaian kelas tersebut
agar sesuai dengan kompetensi yg terdapat pada kurikulum yang dipakai.
Comments
Post a Comment